Pekanbaru (PantauNews.co.id) - Sungguh keterlaluan ulah lelaki yang satu ini. Ibarat ikan, dia seperti ikan rutiang yang suka memakan anaknya sendiri.
Peristiwa ini terjadi di Dumai, Riau. DI (32) tega menyetubuhi anak kandungnya sendiri yang masih berumur 4 tahun.
Kasubag Humas Polres Dumai, Iptu Dedi Novarizal mengatakan, kelakuan bejad pria yang berinisial DI (32) terungkap saat mantan istrinya merasa heran terjadi sesuatu pada alat vital anaknya merah-merah.
"Setelah saksi menanyakan kepada anaknya apa yang terjadi, akhirnya dengan polos sang anak menceritakan,'' kata Dedi kapada wartawan, Sabtu (23/11) pagi.
Tidak terima atas perbuatan mantan suaminya itu, ibu korban melaporkan ke unit PPA Polres Dumai. Atas laporan itu tim dari PPA Polres Dumai mengamankan DI di kediamannya.
Setelah diinterogasi ternyata perbuatan itu dilakukan di ruang tamu rumah pelaku pada hari Senin (18/11/2019) lalu. Ketika itu, anaknya sedang tidur, tiba-tiba ia menghampiri anaknya dan membuka rok korban.
"Saat ini pelaku dan barang bukti sudah kita bawa ke Polres Dumai untuk dilakukan proses lebih lanjut," tutup Dedi.
Sumber: Goriau.com