Jakarta (PantauNews.co.id) - Kabinet Pemerintahan Presiden Jokowi periode pertama bakal segera berakhir. Jokowi dan Ma'ruf Amin bakal dilantik menjadi Presiden dan Wakil Presiden pada 20 Oktober nanti. Kabinet baru pun bakal dibentuk Jokowi-Amin.
Satu persatu menteri kabinet Jokowi jilid I
Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo berpamitan di akhir sambutannya saat melantik pejabat Dewan Kehormatan Penyelenggaraan Pemilu (DKPP). Dia pamit menjelang akhir masa jabatan sebagai menteri Kabinet Kerja I.
"Saya mohon maaf apabila selama hampir lima tahun kurang satu bulan setengah ini ada hal-hal yang mungkin kurang berkenan. Berbagai pernyataan, berbagai sikap, berbagai kebijakan tentu ada kekhilafan, ada kekurangpuasan," kata Tjahjo di Kantor Kemendagri.
Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti juga berpamitan saat rapat kerja dengan komisi IV DPR. Ia meminta maaf bila ada kesalahan selama lima tahun menjabat sebagai menteri.
"Walaupun saya dikenal tukang nembakin kapal, tapi saya menjalankan amanah, bukan untuk pribadi. Dengan segala kerendahan hati saya mohon maaf. Saya tidak pernah berpengalaman jadi menteri sebelumnya, jadi mohon maaf," kata Susi.
Sumber : Merdeka .com